TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 15:16

Konteks
15:16 Tetapi keturunan x  yang keempat akan kembali ke sini, y  sebab sebelum itu kedurjanaan orang Amori z  itu belum genap."

Imamat 18:25-30

Konteks
18:25 Negeri itu telah menjadi najis w  dan Aku telah membalaskan kesalahannya x  kepadanya, sehingga negeri itu memuntahkan penduduknya. y  18:26 Tetapi kamu ini haruslah tetap berpegang pada ketetapan-Ku dan peraturan-Ku z  dan jangan melakukan sesuatupun dari segala kekejian itu, baik orang Israel asli maupun orang asing yang tinggal di tengah-tengahmu, 18:27 --karena segala kekejian itu telah dilakukan oleh penghuni negeri yang sebelum kamu, sehingga negeri itu sudah menjadi najis-- 18:28 supaya kamu jangan dimuntahkan a  oleh negeri itu, apabila kamu menajiskannya, b  seperti telah dimuntahkannya bangsa yang sebelum kamu. 18:29 Karena setiap orang yang melakukan sesuatupun dari segala kekejian itu, orang itu harus dilenyapkan dari tengah-tengah bangsanya. 18:30 Dengan demikian kamu harus tetap berpegang pada kewajibanmu c  terhadap Aku, dan jangan kamu melakukan sesuatu dari kebiasaan yang keji itu, yang dilakukan sebelum kamu, dan janganlah kamu menajiskan dirimu dengan semuanya itu; Akulah TUHAN, Allahmu. d "

Imamat 20:22-23

Konteks
20:22 Demikianlah kamu harus berpegang pada segala ketetapan-Ku dan segala peraturan-Ku p  serta melakukan semuanya itu, supaya jangan kamu dimuntahkan oleh negeri q  ke mana Aku membawa kamu untuk diam di sana. 20:23 Janganlah kamu hidup menurut kebiasaan bangsa r  yang akan Kuhalau dari depanmu: s  karena semuanya itu telah dilakukan mereka, sehingga Aku muak t  melihat mereka.

Ulangan 12:31

Konteks
12:31 Jangan engkau berbuat seperti itu terhadap TUHAN, Allahmu; sebab segala yang menjadi kekejian bagi TUHAN, apa yang dibenci-Nya, x  itulah yang dilakukan mereka bagi allah mereka; bahkan anak-anaknya lelaki y  dan anak-anaknya perempuan dibakar mereka dengan api bagi allah z  mereka.

Ulangan 12:2

Konteks
12:2 Kamu harus memusnahkan sama sekali segala tempat 1 , di mana bangsa-bangsa yang daerahnya kamu duduki itu beribadah kepada allah mereka, yakni di gunung-gunung r  yang tinggi, di bukit-bukit dan di bawah setiap pohon s  yang rimbun.

Kisah Para Rasul 16:3

Konteks
16:3 dan Paulus mau, supaya dia menyertainya dalam perjalanan. Paulus menyuruh menyunatkan dia karena orang-orang Yahudi di daerah itu, sebab setiap orang tahu bahwa bapanya adalah orang Yunani. u 

Kisah Para Rasul 21:2

Konteks
21:2 Di Patara kami mendapat kapal, yang hendak menyeberang ke Fenisia. r  Kami naik kapal itu, lalu bertolak.

Kisah Para Rasul 21:11

Konteks
21:11 Ia datang pada kami, lalu mengambil ikat pinggang Paulus. Sambil mengikat kaki dan tangannya sendiri ia berkata: "Demikianlah kata d  Roh Kudus: Beginilah orang yang empunya ikat pinggang ini akan diikat e  oleh orang-orang Yahudi di Yerusalem dan diserahkan ke dalam tangan bangsa-bangsa lain. f "

Kisah Para Rasul 21:2

Konteks
21:2 Di Patara kami mendapat kapal, yang hendak menyeberang ke Fenisia. r  Kami naik kapal itu, lalu bertolak.

Kisah Para Rasul 1:2

Konteks
1:2 sampai pada hari Ia terangkat. c  Sebelum itu Ia telah memberi perintah-Nya d  oleh Roh Kudus kepada rasul-rasul e  yang dipilih-Nya. f 

Kisah Para Rasul 1:9

Konteks
1:9 Sesudah Ia mengatakan demikian, terangkatlah s  Ia disaksikan oleh mereka, dan awan menutup-Nya dari pandangan mereka.

Kisah Para Rasul 1:14

Konteks
1:14 Mereka semua bertekun dengan sehati dalam doa a  bersama-sama 2 , dengan beberapa perempuan b  serta Maria, ibu Yesus, dan dengan saudara-saudara c  Yesus.

Ezra 9:11-14

Konteks
9:11 yang Kauperintahkan dengan perantaraan hamba-hamba-Mu, para nabi itu, dengan berfirman: Negeri yang kamu masuki q  untuk diduduki adalah negeri yang cemar r  oleh karena kecemaran penduduk negeri, yakni oleh karena kekejian yang mereka lakukan dengan segala kenajisan s  mereka di segenap negeri itu dari ujung ke ujung. 9:12 Jadi sekarang janganlah kamu memberikan anak-anak perempuanmu kepada anak lelaki mereka, ataupun mengambil anak-anak perempuan mereka untuk anak-anak lelakimu. Janganlah kamu mengikhtiarkan kesejahteraan dan kebahagiaan mereka t  untuk selama-lamanya, supaya kamu menjadi kuat, u  mengecap hasil tanah v  yang baik, dan mewariskan w  tanah itu kepada anak-anakmu untuk selama-lamanya. 9:13 Sesudah semua yang kami alami oleh sebab perbuatan kami yang jahat, x  dan oleh sebab kesalahan kami yang besar, sedangkan Engkau, ya Allah kami, tidak menghukum setimpal y  dengan dosa kami, dan masih mengaruniakan kepada kami orang-orang yang terluput sebanyak ini, 9:14 masakan kami kembali melanggar perintah-Mu dan kawin-mengawin z  dengan bangsa-bangsa yang keji ini? Tidakkah Engkau akan murka kepada kami sampai kami a  habis binasa, sehingga tidak ada yang tinggal b  hidup atau terluput?

Mazmur 106:35-39

Konteks
106:35 tetapi mereka bercampur baur l  dengan bangsa-bangsa, dan belajar cara-cara mereka bekerja. 106:36 Mereka beribadah kepada berhala-berhala m  mereka, yang menjadi perangkap n  bagi mereka. 106:37 Mereka mengorbankan anak-anak lelaki o  mereka, dan anak-anak perempuan mereka kepada roh-roh jahat 3 , p  106:38 dan menumpahkan darah orang yang tak bersalah, darah anak-anak lelaki q  dan anak-anak perempuan mereka, yang mereka korbankan kepada berhala-berhala Kanaan, sehingga negeri itu cemar oleh hutang darah. 106:39 Mereka menajiskan diri r  dengan apa yang mereka lakukan, dan berzinah s  dalam perbuatan-perbuatan mereka.

Yehezkiel 16:47

Konteks
16:47 Bukankah engkau hidup menurut perbuatan mereka dan engkau lakukan seperti perbuatan-perbuatan mereka yang keji; sebentar lagi saja engkau berbuat lebih jahat dari mereka l  dalam seluruh hidupmu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:2]  1 Full Life : MEMUSNAHKAN SAMA SEKALI SEGALA TEMPAT.

Nas : Ul 12:2

Bangsa Israel diperintahkan untuk memusnahkan semua tempat penyembahan bangsa-bangsa kafir dan menyembah Allah saja di tempat yang telah Dia tentukan dan sesuai dengan cara yang diperintahkan oleh-Nya (ayat Ul 12:12-15). Membiarkan mezbah penyembahan kafir begitu saja akan menggoda bangsa Israel untuk melakukan penyembahan tersebut.

[1:14]  2 Full Life : BERTEKUN DENGAN SEHATI DALAM DOA BERSAMA-SAMA.

Nas : Kis 1:14

Pengalaman Pentakosta senantiasa melibatkan tanggung jawab manusia. Mereka yang membutuhkan pencurahan Roh agar berkuasa untuk melakukan pekerjaan Allah harus menyerahkan dirinya kepada Roh Kudus lewat suatu komitmen kepada kehendak Allah dan melalui doa (ayat Kis 1:4; 2:38; Kis 9:11-17; bd. Yes 40:29-31; Luk 11:5-13; 24:49). Perhatikan kesamaan-kesamaan di antara turunnya Roh Kudus atas Yesus dan turun-Nya atas murid Yesus.

  1. 1) Roh Kudus turun ke atas mereka setelah mereka berdoa (Luk 3:21-22; Kis 1:14; 2:4).
  2. 2) Ada kenyataan-kenyataan yang dapat dilihat dari Roh (Luk 3:22; Kis 2:2-4).
  3. 3) Pelayanan Yesus dan para rasul baru dimulai setelah Roh Kudus turun ke atas mereka (bd. Mat 3:16 dengan Mat 4:17; Luk 3:21-23 dengan Luk 4:14-19; bd. Kis 2:14-47).

[106:37]  3 Full Life : MENGORBANKAN ANAK-ANAK LELAKI MEREKA ... KEPADA ROH-ROH JAHAT.

Nas : Mazm 106:37

Orang yang menyembah berhala dalam zaman PL sebenarnya berhadapan dengan roh jahat, karena di balik semua agama palsu terdapat manifestasi, kuasa, dan pengaruh roh jahat

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

  1. 1) Demikian pula, apabila seorang percaya di dalam Kristus menyesuaikan diri dengan dunia serta mengikuti kebiasaan dan cara fasik, dia sebenarnya sedang menyerah kepada pengaruh-pengaruh roh jahat (1Kor 10:19-22;

    lihat cat. --> Ef 2:2).

    [atau ref. Ef 2:2]

  2. 2) Dewasa ini ada orang di gereja tanpa sadar mengorbankan anak-anaknya kepada roh jahat dengan membiarkan mereka dipengaruhi oleh kefasikan dan kebejatan dunia ini melalui media hiburan, teman-teman yang tidak percaya atau pengarahan yang bertentangan dengan kebenaran alkitabiah.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA